Bahlil Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah hingga Pelaku Industri Genjot Target Lifting Migas
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia menyorot kehadiran Presiden Prabowo Subianto dalam Pameran Indonesian Petroleum Association (IPA Convex) ke-49 Tahun 2025 yang digelar di Tangerang, Rabu (21/5/2025).
Menurut Bahlil, kehadiran Presiden Prabowo dalam forum minyak dan gas bumi (migas) terbesar di Asia Tenggara yang juga dihadiri oleh perwakilan negara sahabat dan delegasi lebih dari 60 negara itu menjadi dorongan semangat bagi gelaran tersebut.
Baca Juga: Tak Tergantikan! Sri Mulyani Kembali Perintahkan Rionald Silaban Kelola Aset Negara Rp13 triliun
Hadirnya Prabowo juga menjadi bukti dukungan serius Pemerintah dan untuk pelaku usaha dalam pencapaian target lifting migas ke depan.
"Kehadiran Bapak Presiden hari ini membawa angin segar untuk pemerintah dan KKKS mewujudkan apa yang menjadi target Bapak Presiden untuk lifting minyak kita ke depan bisa mencapai 900 ribu barel sampai 1 juta," kata Bahlil, dikutip dari siaran pers Kementerian ESDM, Jumat (23/5).
Ia pun menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, SKK Migas, dan para pelaku industri untuk menggenjot target ini.
"KKKS ini sebenarnya semangat. Tetapi ada tiga hal yang mereka katakan kepada saya. Yang pertama ada kepastian, yang kedua kalau ekspansi harus cepat break even point. Yang ketiga mereka menantang saya, kalau memang Presiden, Pak Prabowo, serius untuk kita meningkatkan lifting, harus kita kolaborasi antara Pemerintah, SKK Migas, dan KKKS," tandasnya.
Senada dengan hal ini, Presiden IPA Carole J. Gall menyampaikan bahwa tujuan bersama antara Pemerintah dan pelaku industri dapat dicapai melalui kolaborasi.
Halaman BerikutnyaHalaman:
- 1
- 2
相关推荐
- 7 Mal di Jakarta yang Instagramable, Salah Satunya Senayan Park
- Temui Ahmed al
- Jangan Telat! Klaim Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Momen Jumat Berkah
- Kisruh Lapangan Tenis Internasional di Bali Disebut Bakal Seret Mantan Terpidana Kasus Korupsi BLBI
- Server Pusat Data Nasional Berangsur Pulih, Kominfo Pastikan Layanan Keimigrasian Mulai Normal
- 3 Minuman Terbaik untuk Usia 50
- Kemenpar Dukung Perbaikan Geopark Kaldera Toba yang Diberi Kartu Kuning UNESCO
- Antisipasi PHK Massal, Pemerintah Diminta Perkuat Perlindungan Buruh dan Deregulasi Industri