Warga Purwakarta Antusias Hadiri Roadshow Gapai Kemuliaan
Warga memenuhi Masjid BT Al-Amin, Purwakarta, Jawa Barat pada Sabtu (25/11). Mereka sengaja datang untuk menghadiri acara dakwah Gapai KemuliaanRoadshow.
Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com, warga mulai berdatangan sejak pukul 14.15 WIB. Padahal, acara baru dimulai pukul 15.30 WIB atau setelah salat Ashar.
Tausiah dalam Gapai Kemuliaan Roadshow CNN Indonesia TV kali ini mengusung tema 'Pemimpin dalam Islam' yang akan dibawakan oleh Dosen Institut Ilmu Al-Qur'an Dr. KH. Haris Hakam dan Wakil Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bandung Dr. KH. Tata Sukayat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ibu-ibu dan bapak-bapak juga tampak antusias mengikuti acara. Bahkan mereka telah bersiap dengan berbagai pertanyaan yang hendak diajukan kepada kedua narasumber.
Program dakwah Islam Gapai Kemuliaan tayang setiap hari pukul 04.45 WIB. Tayangan ini disiarkan di saluran CNN Indonesia TV.
Program ini juga menyajikan berbagai isu dan peristiwa yang dekat dengan masyarakat. Semuanya dibahas dengan penuh kesejukan dan lugas sesuai ajaran Islam.
Gapai Kemuliaan Roadshow menjadi wajah baru yang diharapkan mampu membangun kesadaran jemaah. Selain itu, program ini juga diharapkan bisa berkontribusi memberikan warna baru dalam syiar Islam di Tanah Air.
(tst/asr)相关推荐
- Batalkan Penghargaan Colosseum, Anies Salahkan Plt Kadis, Eh Sampe Dicopot?
- Berebut Turis Arab Saudi dengan RI, Malaysia Incar yang Kaya
- Pos Indonesia: Permen Pos Komersial Jadi Motor Pertumbuhan Industri Logistik Nasional
- Penjelasan Menkes soal Risiko Kematian Pemilik Ukuran Celana 33
- 5 Sayuran yang Tidak Boleh untuk Asam Urat
- Kadispenad: 13 Korban Ledakan Amunisi di Garut Dibawa ke RSUD Pameungpeuk
- Camaba Cek! Pendaftaran Jalur Mandiri UIN Jakarta 2025 Sudah Dibuka, Bisa Pakai Nilai UTBK SNBT
- Kuliah Gratis di IPB? Jalur Beasiswa BUD Dibuka Lagi, Daftarnya Cuma Sampai Juni 2025!